Header Website                                   

Written by Super User on . Hits: 401

Penguatan Sinergitas Hulu-Hilir

 

sinergitas hulu hilir fix

Batusangkar (17/03/2021)

Pengadilan Agama Batusangkar kembali menyisir ranah penguatan tugas pokok dalam rangka pemberian layanan excellent kepada pencari keadilan. Kali ini, penguatan tersebut disisir lewat dialog sinergitas dengan Asosiasi Penghulu Republik Indonesia (APRI) Cabang Tanah Datar. Dialog yang mengambil tempat di Kantor Urusan Agama Padang Ganting, Kabupaten Tanah Datar, tersebut dikemas dengan nuansa silaturrahmi dan kekeluargaan pada hari Selasa (16/03/2021).  

Wakil Ketua Pengadilan Agama Batusangkar, Afrizal, S.Ag., M.Ag., yang hadir dalam dialog tersebut ‘menjual’ beberapa inovasi dan terobosan layanan, baik inovasi dan terobosan layanan yang merupakan kebijakan standar Mahkamah Agung R.I dan Ditjen Badan Peradilan Agama maupun inovasi internal Pengadilan Agama Batusangkar untuk percepatan pemberian layanan prima kepada masyarakat.

Afrizal juga berharap penguatan lembaga antara Pengadilan Agama Batusangkar dengan Asosiasi Penghulu Republik Indonesia (APRI) Cabang Tanah Datar khususnya dan Kementerian Agama Kabupaten Tanah Datar pada umumnya terus dijalin karena adanya mata rantai yang menghubungkan tugas pokok dan fungsi antar lembaga.

Pertemuan ditutup dengan dialog interaktif dan diakhir pertemuan, Afrizal berharap para penghulu turut mendukung upaya Pengadilan Agama Batusangkar membangun dan mewujudkan Zona Integritas menuju Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM). (admin)  

Add comment


Security code
Refresh